Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah

Penjaringan kesehatan merupakan suatu prosedur pemeriksaan kesehatan yang dilakukan untuk mendeteksi dini masalah kesehatan yang dapat mengganggu proses belajar dan tumbuh kembang anak sehingga dapat ditindaklanjuti dengan segera. Hasil penjaringan kesehatan juga dapat digunakan untuk merencanakan program kesehatan di sekolahan / madrasah atau pondok pesantren.

Penjaringan kesehatan dan pemeriksaan berkala anak usia sekolah dan remaja merupakan salah satu indikator standar pelayanan minimal bidang kesehatan yang menjadi urusan wajib pemerintah daerah.

Continue reading “Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah”

Kegiatan Pembagian Obat Cacing Serentak

Kegiatan pemberian obat cacing serentak merupakan salah satu program pemerintah yang wajib diberikan kepada anak untuk anak usia 1th-12th, pemberian obat cacing ini dilaksankan di posyandu, sekolah PAUD, TK, dan SD Di Wilayah kerja Puskesmas Tanjung.

World Health Organization merekomendasikan anak-anak untuk mengonsumsi obat cacing sejak usia 12-23 bulan. Terlebih lagi anak-anak yang tinggal di daerah infeksi cacing tanah kerap menjadi wabah. Salah satunya karena sanitasi yang tidak bersih. Penyakit cacingan yang ditularkan melalui tanah masih menjadi masalah kesehatan masyarakat di negara beriklim tropis dan sub tropis.

Continue reading “Kegiatan Pembagian Obat Cacing Serentak”

Imunisasi Kejar dan Bian di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjung Sudah Memenuhi Target

Di Puskesmas Tanjung, baik Kejar imunisasi (OPV, IPV, DPT-HB-Hib/Combo) maupun BIAN Measles Rubela (MR) telah memenuhi target yang diharapkan pada tanggal 31 Agustus 2022.

Data yang di dapat dari dinas kesehatan Kab. Brebes pada hari Rabu 31 Agustus 2022 jam 19:00 adalah sebagai berikut, OPV 106,9 % dari target 80%, IPV 97% dari target 80%, DPT-HB-Hib 96,0% dari target 80% dan MR 95,5% dari target 95%.

Continue reading “Imunisasi Kejar dan Bian di Wilayah Kerja Puskesmas Tanjung Sudah Memenuhi Target”